Motorola Hadirkan Nexus 6 di Indonesia
Info Technoged. Ponsel teranyar dari Google yang kali ini dibuat oleh Motorola yakni Nexus 6 secara resmi telah hadir di Indonesia. Smartphone dengan OS Pure Android teranyar ini (Lollipop 5.1.1) membawa spesifikasi yang masih termasuk kelas atas untuk saat ini, yakni prosesor Snapdragon 805 quad-core 2.7 Ghz, Ram 3 GB, dengan ROM 32GB yang sayangnya tidak bisa diekspansi (sama seperti nexus-nexus sebelumnya). Google menyematkan layar AMOLED 6 inchi dengan resolusi 2K/QHD dan lapisan Gorilla Glass 3. Terdapat kamera belakang beresolusi 13MP dan kamera depan beresolusi 2MP. Smartphone ini juga disematkan baterai sebesar 3220 mAh, dan sudah mendukung jaringan 4G di Indonesia. Nexus 6 dijual di Indonesia dengan harga Rp. 7.999.000.Seperti yang kita ketahui, melalui seri Nexus ini Google yang bekerja sama dengan berbagai manufaktur ingin menghadirkan perangkat yang ditanami OS pure Android (vanilla Android). Dengan memakai OS pure Android maka perangkat akan terasa ringan karena tidak terdapat banyak kosumisasi yang memberatkan kinerja, dan dengan program ini maka Google bisa secara langsung memberikan update dan juga dipastikan akan selalu mendapatkan update OS terbaru Android selama perangkat tersebut masih memiliki spesifikasi yang memenuhi kriteria update.
Spesifikasi Motorola Google Nexus 6
- Layar : 5.96 Inch 2560×1440 QHD AMOLED display (493 ppi) + Gorilla Glass 3
- Dimensi : 82.98mm x 159.26mm x 10.06mm
- Berat : 184 Gram
- Ram : 3 GB
- Chipset : Qualcomm Snapdragon 805 SOC
- Processor : Quad core Krait 450 CPU 2.7GHz
- GPU : Adreno 420
- Memory : 32GB & 64GB
- Kamera Depan : 2 Megapixel
- Konektivitas : LTE, NFC, Bluetooth v4, MicroUSB
- Kamera Belakang : 13 Megapixel, OIS, Dual LED Flash, f/2,0 Aperture
- Operating System : Android 5.0 L
- Baterai : 3220mAh