Review dan Spesifikasi Smartphone Oppo N3
Info Technoget. Smartphone Oppo N3 ini lahir dengan segudang fitur mumpuni dan pastinya cukup unggul dikelasnya. Guna menggaet pasar kelas atas perangkat ini telah disematkan salah satu fitur yang mejadi unggulan yaitu kamera yang bisa berputar secara otomatis hingga 206 derajat. Dimana kamera tersebut memiliki resolusi 16 MP serta lengkap dengan adanya fitur dual LED Flash.Seperti yang sudah kami sebutkan diatas bahwa kamera ini mampu berputar secara otomatis hingga 206 derajat. Selain itu masih banyak juga fitur-fitur pendukung yang cukup lengkap yakni slow shutter, ultra macro mode, after focus, manual control dan ultraImage 2.0.
Untuk dibagian dapur tenaga pacu, sang pabrik membekali Oppo N3 dengan prosesor quad core Krait 400 serta mampu berlari hingga 2,3 Ghz dan diimbangi dengan chipset dari Qualcomm Snapdragon 801. Tak hanya itu saja, guna mendukung kinerja dikombinasikan dengan memori RAM sebesar 2 GB dan pengolah grafis power full dari Adreno 330.
Disektor depan, Oppo N3 dipersenjatai dengan layar berukuran 5.5 inci serta mengusung resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel lengkap dengan teknologi layar IPS LCD. Layar ini juga mampu menampilkkan kerapatan hingga 400 piksel per inci.
Guna menyimpan segala macam susuatu, mereka membekali Oppo N3 dengan storage berkapasitas 32 GB saja. Konektivitas lain ada Wifi, Bluetooth, 3G HSDPA, 4G LTE, GPS dan USB OTG. Tersedia juga baterai berkapasitas 3000mAh.