Informasi Tekno

Review dan Spesifikasi Samsung ATIV Smart PC XE500T1C

Samsung ATIV Smart PC XE500T1C

Review dan Spesifikasi Samsung ATIV Smart PC XE500T1C

Info Technoged. Perkembangan teknologi selalu dilakukan untuk membuat orang tertarik dan mempermudah pekerjaan seseorang. Kali ini kita akan membahas teknologi terbaru dari produk Samsung yang disebut Samsung ATIV Smart PC, kelebihan dari produk ini memiliki dua fungsi yaitu sebagai tablet maupun notebook dengan pengoperasiannya bisa menggunakan layar sentuh, S Pen, touchpad dan keyboard.

Untuk membuat produk memiliki nilai lebih, produk ini diluncurkan bersamaan dengan system operasi windows terbaru, yaitu 8 Windows 8 (32-bit) Asli dan untuk membuat Smart PC ini berjalan dengan kinerja yang stabil Samsung ATIV ditenagai dengan prosesor Intel® ATOM™ Processor Z2760 (1,5GHz, L2 512KB), memori 2GB LPDDR2 System Memory at 800MHz (on BD 2GB) dan VGA Intel® Graphics Media Accelerator.

Samsung ATIV Smart PC XE500T1C ini berukuran panjang 304mm, lebar 189,4mm, ketebalan 9,9mm dan berat 0,744Kg (Wifi Model). Untuk layar berukuran 11,6" dengan HD LED Display (1366 x 768), SuperBright yang bisa menghasilkan gambar yang tajam dengan tingkat kecerahan 400nit. Untuk pengoperasian Samsung ATIV ini menggunakan 5-Finger Multi-Touch, yang artinya kita bisa mengoperasikan dengan lima jari sekaligus, S Note (S Pen) untuk mempermudah membuat catatan maupun menggambar.

Selain pengoperasian menggunakan S pen dan Touchscrean, juga terdapat keyboard sekaligus touchpad yang bisa dipisahkan dari layarnya. Perangkat ini juga terdapat DC-in dan port USB 2.0 untuk mempermudah terkoneksi dengan perangkat lainnya. Untuk headphone out, tombol power, volume, S Pen, Micro SD tergabung pada layar Smart PC.

Spesifikasi Samsung ATIV Smart PC XE500T1C
  • Sistem Operasi
    • Windows 8 (32-bit) Asli
  • Layar
    • 11,6" HD LED Display (1366 x 768)
  • Warna
    • Blue
  • Ports
    • 1 Micro HDMI
    • 1 USB2.0
    • MicroSD Multi-media Card Reader
    • 1 Headphone out / Mic-in Combo
    • 1 Dock Port
    • 1 DC-in
  • Daya
    • 2Cell (30Wh)
    • 40W AC Adapter
  • Processor / Chipset
    • Intel® ATOM™ Processor Z2760 (1,5GHz, L2 512KB)
  • Memori
    • 2GB LPDDR2 System Memory at 800MHz (on BD 2GB)
  • Multimedia
    • Stereo Speakers ( 0,64W x 2 )
    • Internal Dual Array Digital Mic
    • 2.0 megapixel Webcam (front), 8.0 megapixel Webcam with Flash (rear)
  • Input
    • Touch screen
  • Dimensi
    • 304 x 189,4 x 9,9mm (11,97" x 7,46" x 0,39")
  • Grafis
    • Intel® Graphics Media Accelerator
  • Hard Drive
    • 64GB e.MMC iNAND™ Embedded Flash Drive
  • Komunikasi
    • 802.11abgn 1 x 1
    • Bluetooth v4.0
    • HSPA+
  • Perangkat Lain
    • Ambient Light Sensor
    • Accelarometer Sensor
    • Compass Sensor
    • Gyro Sensor
    • GPS
    • TPM (Trusted Plaform Module)