Informasi Tekno

Smartphone Terbaru, iPhone 6 iOS 8

Smartphone Terbaru, iPhone 6 iOS 8

San Francisco, AS. Pabrikan Apple mulai memanjakan penggunanya dengan iOS 8 dalam seri  iPhone 6. iOS 8 ini akan mengusung beberapa fitur baru seperti Healthbook yang akan mengakomodasi seluruh kebutuhan pengguna yang terkait kesehatan. Misalnya, fungsi penghitung jejak kaki, detak jantung, tingkat air dan gizi tubuh, hingga kadar gula darah.

Untuk desainnya, dari segi tampilan depan masih sama seperti model iPhone pada umumnya, yaitu layar lebar dengan tombol utama di bagian bawah layar berbentuk lingkaran.

Namun pada sisi-sisinya, nampaknya Apple telah melakukan perubahan besar dengan membuat desain tumpul dan lebih curvi dibandingkan dengan model-model iPhone pada umumnya yang terlihat kotak, keras, kokoh dan padat.

Selain itu iPhone 6 dengan OS Apple iOS 8 ini ternyata telah didukung oleh CPU Apple A8 quad core tentunya performa yang dihasilkan sangatlah mantab dan memuaskan untuk anda. Dengan Memori Internal yang bervariasi dari 32 GB, 64GB, dan 128 GB tentunya tak ragu lagi bagi anda untuk menyimpan dan mengolah data anda didalamnya dengan mudah, apalagi telah didukung oleh RAM 2 GB pastinya kinerjanya sangatlah bagus. Dengan kapasitas memori tersebut tentunya anda dapat menambahkan aplikasi ataupun Game yang menarik melalui konektor yang tersedia ataupun melalui fitur Browser yang tersedia.

iPhone 6 diisukan akan ikut tampil dengan mengusung layar baru 4,7 inchi dengan ketebalan ‘hanya’ 6 mm saja, dengan nama iPhone 6 Air. Tak mau kalah dengan Samsung, Apple juga akan menghadirkan phablet berukuran 5,5 inchi yang diberi nama iPhone 6 pro.

Ketebalan dari perangkat mobile misterius tersebut juga hampir setara dengan apa yang dipunyai Galaxy S5. Bahkan apabila dibandingkan dengan iPhone 5S, perangkat mobile tersebut masih lebih tipis.

Spesifikasi ada 2 macam

iPhone 6 berlayar 4,7"
GSM: 850, 900, 1800, 1900 MHz
Layar: IPS LCD 4,7 inci 750 x 1334 pixels 326 ppi
OS: iOS 8
Chipset: Apple A8
CPU: Dua Core 1,4 GHz 64 bit
RAM: 1 GB
Penyimpanan internal: 128 GB
Baterai: 1800 mAh
Baterai: Li-Po 1810 mAh
Kamera: belakang 8 MP 3264 x 2448 pixel, autofokus, dual LED flash; depan: 2,1 MP, 720p, burst
Konektivitas: Bluetooth 4.0, WiFi 802.11 ac, USB, NFC, UMA (WiFi Calling)

iPhone 6 PRO berlayar 5,5"
GSM: 850, 900, 1800, 1900 MHz
Layar: 5,5 inci 1080 x 1920 pixels, 401 ppi
OS: iOS 8
Chipset: Apple A8
CPU: Dua Core 1,4 GHz 64 bit
RAM: 2 GB
Penyimpanan internal: 128 GB
Baterai: 2915 mAh
Kamera: belakang: sensor 1/2,6" 8 MP Dual LED f/2,2; Depan: 2,1 MP
Konektivitas: Bluetooth 4.0, WiFi 802.11 ac, USB, NFC, UMA (WiFi Calling)


Pesaing terdekat
Samsung Galaxy S6, HTC one M9

Baca juga tips memilih smartphone sesuai kebutuhan.