Informasi Tekno

Smartphone Sony Z1

Smartphone Sony Z1

Anda tentu tak asing lagi bukan dengan pabrikan yang bernamakan Sony. Memang jaman semakin maju pasar akan semakin haus akan teknologi. Semua pabrikan mau tidak mau akan gencar juga mengikuti kemauan pasar.

Karena itulah Sony mengukuhkan rencana untuk menjual dua lensa yang bisa berhubungan dengan telepon pintar lewat nirkabel atau wi-fi. Lensa ini akan memungkinkan pengambilan foto dengan kualitas tinggi dan bisa digunakan untuk telepon Android dan iOS.

Pengumuman bersamaan dengan peluncuran telepon pintar baru Sony Z1 dengan kemampuan kamera sebesar 20,7 megapixel dan keping gambar yang lebih besar dari yang biasanya dipakai dalam telepon genggam.

Telepon pintar Z1 ini akan membantu Sony dalam bersaing dengan Nokia, yang belum lama ini meluncurkan Lumia 1020 dengan kamera 41 megapixel.

Menurut Sony, sasaran Z1 adalah pasar yang lebih luas dari Lumia 1020 yang menurut mereka masuk dalam kategori "super premium".

"Sementara itu lensa yang ditaruh di telepon akan membuatnya jadi besar dibandingkan dengan kamera genggam maupun telepon pintar." Francisco Jeronimo.

Sejumlah pengamat menyebutkan Lumia 1020 sebagai kamera terbaik yang bisa diperoleh dari telepon pintar namun harganya dianggap terlalu mahal untuk telepon pintar.

"Konsepnya menarik tapi jika Anda berpikir tentang penggunannya, apakah pengguna akan membawanya kemana-mana," tanya Francisco Jeronimo dari perusahaan konsultasi teknologi IDC. Dia menambahkan ada kecenderungan orang langsung menggunakan kamera DSLR untuk kualitas foto yang baik daripada menggunakan telepon pintar dengan tambahan lensa.

Spesifiksi dan Harga Sony Xperia Z1
  • Jaringan:
    GSM 850/900/1800/1900, UMTS HSPA+ 850/900/1700/1900/2100, LTE
  • Dimensi/Berat:
    144,4 x 74,3 x 8,5 mm / 169 gram
  • Display:
    5 inci, 1920 x 1080 piksel, 16 juta warna (441 ppi), full HD Triluminos, X-Reality
  • OS:
    Android 4.2.2 Jelly Bean
  • Prosesor:
    Quad core 2,2 GHz, Qualcomm MSM8974, GPU Adreno 330
  • Kamera:
    Belakang 20,7 MP, autofocus, flash LED, Sony Exmore RS, BIONZ, Sony G Lens, Depan 2 MP, 1080p
  • Radio:
    FM Radio dengan RDS
  • Konektivitas Nirkabel:
    Bluetooth 4.0, WiFi, ANT+, DLNA, MHL, NFC
  • Konektivitas Kabel:
    Jack 3,5 mm, microUSB
  • Memori Internal:
    RAM 2GB, flash memory maks. 16GB
  • Memory Eksternal:
    microSD, dukung 64GB, dukung SDXC
  • Lain-lain:
    A-GPS
  • Baterai:
    3000 mAh